Hasil Sunat yang Bagus Seperti Apa Sih?

Hasil sunat yang bagus artinya tidak ada kulit kulup yang teringgal atau kulit yang menutupi kepala penis sudah terbuang dengan benar. Jika masih ada kulit kulup yang tertinggal, maka artinya hasil sunatnya gagal sehingga harus melakukan sunat atau khitan ulang.

Hasil sunat klamp lebih rapi dan baik secara kosmetik yang memuaskan menurut para orangtua. Metode sunat klamp atau klem ini sudah mendapatkan tanggapan positif sejak hadir di Indonesia. Kemunculan metode sunat klem ini dimaksudkan untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan  dalam proses sunat. Tanpa meninggalkan dampak negatif, seperti pendarahan, infeksi luka maupun luka bakar.

Menurut dokter spesialis bedah, dr. Mahdian Nur Nasution, SpBS,  klem merupakan metode sunat modern yang makin banyak peminatnya. Baik oleh para dokter maupun orangtua pasien karena praktis dan memungkinkan proses sunat lebih cepat. Bahkan metode sunat klem ini juga telah mendapatkan rekomendasi oleh WHO.

“Teknik klem ini direkomendasikan oleh WHO karena sekali pakai, steril, penggunaanya selesai langsung buang sehingga bisa menghindari risiko infeksi silang. Selain itu juga menghindari risiko luka bakar seperti pada penggunaan electrocauter,” ujar dr. Mahdian.

Hasil Sunat yang Bagus dengan  Mahdian Klem

Meningkatnya kepopuleran metode sunat klem ini membuat dr. Mahdian Nur Nasution, SpBS tertarik membuat produk klem sunatnya sendiri. Pada tahun 2014 hadirlah klem sunat pertama Indonesia dengan nama metode sunat Mahdian Klem.

Keunikan dari Mahdian Klem ini adalah merupakan klem sunat pertama asli produk Indonesia. Selain itu, memiliki desain dan ukuran yang sudah sesuai dengan kondisi anak Indonesia.

Keunggulan Mahdian klem dengan metode sunat lainnya adalah tidak adanya jahitan dan perban, proses tindakan sunat lebih cepat yakni kurang dari 10 menit, minim risiko nyeri dan perdarahan, tidak ada luka bakar, memiliki hasil yang lebih rapi, dan setelah sunat anak bisa langsung beraktivitas ataupun terkena air.

Baca Juga: SUNAT DI MEDAN DENGAN MAHDIAN KLEM, PROSES CEPAT DAN BISA LANGSUNG BERAKTIVITAS!

Tanggapan Positif Penggunaan Mahdian Klem

Tanggapan positif penggunaan Mahdian Klem disampaikan oleh pasangan selebriti Dinda Hauw dan Rey Mbayang yang baru saja menyunatkan kedua anaknya.

“Anak-anak tadi sunatnya pakai metode sunat modern Mahdian Klem. Kita dapet rekomendasi dari temen-temen, saudara dan internet. Alhamdulillah sunatnya berjalan lancar, proses sunatnya cepet banget. Masya Allah anaknya juga tadi selama proses sunat nyaman banget,” ujar Rey Mbayang.

Bukan hanya Rey Mbayang dan istri saja yang ternyata memilih menggunakan metode sunat modern Mahdian Klem. Beberapa artis tanah air, seperti Citra Kirana, Lukman Sardi, dan Tantri ‘KOTAK’ juga memilih Mahdian klem sebagai metode sunat modern untuk sang anak.

Baca Juga: Mahdian Klem, Menjadi Metode Untuk Sunat Artis Yang Kian Digemari!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Jl Taman Margasatwa Raya No 14 Rt 6/Rw 1, Ragunan, Jati Padang, Ps. Minggu, DKI Jakarta 12550.

0811-1661-005

rumahsunatanmarketing@gmail.com

Daftar Sekarang

circum pen super