biaya sunat

Beda Biaya Sunat di Rumah dan di Klinik

Ayah dan Bunda yang ingin menyunatkan si jagoan pasti mempertimbangkan berbagai hal, salah satunya biaya sunat. Sebenarnya, biaya sunat ini cukup beragam, bergantung pada beberapa hal. Misalnya, biaya sunat di klinik tentunya akan berbeda dengan layanan sunat di rumah. Lokasi juga turut menentukan, misalnya di kota besar dengan di daerah tentunya juga berbeda. Selanjutnya ada metode sunat yang digunakan, misalnya metode konvensional dengan metode modern tentu berbeda biayanya.

Jadi, memang sebaiknya cari informasi lebih dulu terkait metode dan biaya yang harus dikeluarkan jika mau melakukan sunat. Seperti di Rumah Sunat dr. Mahdian, biaya sunat di klinik dengan di rumah juga berbeda. Namun, biaya yang ditawarkan sudah termasuk dengan kontrol pasca-sunat dan obat-obatan. Tapi, jika menggunakan layanan sunat di rumah, selain obat-obatan dan kontrol pasca-sunat sampai sembuh juga mendapatkan goodie bag menarik dan kit perawatan paska khitan (KPPK).

Perbedaan Sunat di Rumah dan di Klinik

biaya sunat

Rumah Sunat dr. Mahdian menyediakan layanan sunat di ruamh dan di klinik untuk si jagoan. Ada beberapa faktor yang perlu orangtua pertimbangkan untuk si jagoan sunat di rumah atau di klinik. Pilihan manapun, sudah tentunya berupa pilihan terbaik dari Ayah dan Bunda untuk si Jagoan. Apa saja ya perbedaannya?

Baca Juga: PENYEBAB BENJOLAN DI KELAMIN PRIA

Sunat di Klinik Rumah Sunat dr. Mahdian

    1. Dokter dan suster stand by di klinik.
    2. Ada fasilitas tempat bermain untuk anak agar anak tidak gugup.
    3. Saat proses sunat, anak bisa sambil bermain virtual reality games
    4. Anak mendapatkan hadiah mainan Hot Wheels
    5. Menggunakan metode modern sunat Optical Maser atau Tabung Klem
    6. Bius menggunakan comfort in tanpa jarum suntik

Sunat di Rumah 

    1. Dokter dan suster akan datang mengunjungi keluarga di rumah
    2. Kenyamanan anak terjamin di rumah dan kamarnya sendiri
    3. Tidak perlu terjebak macet atau terburu-buru mengejar jam janji temu
    4. Keluarga bisa hadir memberikan moral support kepada anak
    5. Mendapat goodie bag dan kit perawatan
    6. Menggunakan metode modern Tabung Klem
    7. Bius menggunakan comfort in tanpa jarum suntik

Dengan adanya perbedaan di atas maka wajar kalau biayanya pun berbeda. Informasi lebih jelas bisa Ayah dan Bunda dapatkan dengan menghubungi nomor 08111661005 atau mengunjungi cabang Rumah Sunat dr. Mahdian terdekat di kota Anda.

Baca Juga: Ragam Metode Khitan di Rumah Sunat dr. Mahdian Surabaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Jl Taman Margasatwa Raya No 14 Rt 6/Rw 1, Ragunan, Jati Padang, Ps. Minggu, DKI Jakarta 12550.

0811-1661-005

rumahsunatanmarketing@gmail.com

Daftar Sekarang

promo sunat anak september
promo sunat anak september