Cairan kuning yang mengering setelah sunat adalah hal yang normal! Anda dan buah hati tak perlu khawatir bila melihat hal ini di area luka sunat. Biasanya cairan ini terbentuk karena adanya plasma darah yang mengering untuk menutupi luka dan menggantikan sel kulit yang sedang beregenerasi.
Plasma dalam darah memang bertugas untuk menggantikan sel kulit yang ‘terbuang’ hingga sel kulit yang baru siap beregenerasi dan menutup luka secara sempurna. Maka dari itu, Anda tak perlu khawatir akan hal ini.
Sunat
Sunat merupakan tindakan pemotongan kulup atau kulit yang menutupi kepala penis. Pada dasarnya, sunat bisa dilakukan saat pria masih dalam usia anak-anak maupun ketika dewasa.
Metodenya pun bermacam-maacam tergantung siapa yang menjalaninya. Di Rumah Sunat dr. Mahdian ada tiga metode kekinian untuk Anda dan buah hati yang ingin menjalani sunat, yaitu:
Klem
Merupakan metode yang dr. Mahdian kembangkan untuk anak laki-laki Indonesia. Metode ini menggunakan tabung klem yang mempermudah proses sunat.
Optical Maser
Dengan menggunakan teknologi laser, metode ini menjadi salah satu pilihan metode sunat yang anak-anak dan orang tua pilih.
Gun Stapler
Bagi laki-laki dewasa, ada metode gun stapler yang memberikan hasil sunat lebih rapih secara estetika dan durasi proses yang singkat sehingga Anda dapat melanjutkan aktivitas sesegera mungkin.
Baca Juga: Apa Aja Sih Hikmah Khitan Bagi Laki-Laki?
Pasca Sunat
Jangan lupa untuk meminum obat atau mengaplikasikan salep atau krim yang sudah dokter resepkan untuk menyembuhkan luka sunat yang ada. Selain itu, beristirahat yang cukup, menghindari aktivitas yang berat, serta konsumsi makanan yang bergizi juga dapat membantu melancarkan pemulihan pasca sunat.
Sering mengganti pakaian dalam dan membersihkan penis sesering mungkin juga merupakan tahap penting, baik dalam pemulihan bahkan untuk Anda terapkan setelah luka sunat sembuh.
Konsultasikan kondisi Anda dengan dokter sunat di Rumah Sunat dr. Mahdian terdekat di kota Anda untuk informasi yang lebih pasti. Sunat lebih nyaman bersama Rumah Sunat dr. Mahdian.
Baca Juga: BERAPA LAMA LUKA SUNAT TIDAK BOLEH KENA AIR? INI JAWABANNYA!